SENANDUNG FESTIVAL: KONSER BERTAJUK AMAL  

Redaksi Pena Budaya
651 views
','

' ); } ?>
Penampilan band Bara Suara Foto: abdulrizaalll

Penampilan band Bara Suara
Foto: abdulrizaalll

Jatinangor, Jumat 4 Desember 2015 – Kehumasan C Fakultas Ilmu Komunikasi berhasil menggelar konser yang bernama SENANDUNG FESTIVAL. Konser yang bertujuan sebagai penggalangan dana itu memiliki tema “Sound of Education”. Selain merupakan salah satu mata kuliah Event of PR, konser ini bertujuan untuk meningkatkan kepedulian masyarakat Jatinangor mengenai pentingnya pendidikan setiap individu terutama anak-anak yang kurang mampu. Konser ini pun disaksikan ratusan penonton yang bertempat di Lapangan Eks-Kopma Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Dana hasil penjualan tiket yang sold out itu rencananya akan disumbangkan kepada sekolah gratis agar anak-anak mendapatkan pendidikan layak.

SENANDUNG adalah charity event yang terdiri dari dua rangkaian acara, yaitu pre event dan main event. Pre event merupakan kunjungan dan mengajar ke sekolah gratis yang ada di wilayah Jatinangor dan sekitarnya. Pre event sendiri telah dilaksanakan pada tanggal 13 November 2015 di sekolah gratis bernama Rumah Surga yang bertempat di Rancaekek, Kabupaten Bandung. Sementara main event adalah konser amal dalam rangka penggalangan dana berupa buku dan uang tunai untuk murid sekolah tersebut. Rumah Surga adalah lembaga pendidikan yang dibentuk oleh Bang Jack, seorang juru parkir yang kesehariannya bekerja di parkiran timur Fakultas Ilmu Komunikasi. Acara ini dimaksudkan sebagai rasa peduli terhadap perjuangan seorang juru parkir agar bisa memajukan pendidikan gratis.

SENANDUNG FESTIVAL berhasil menyita perhatian para penonton karena menampilkan special performance dari band Barasuara. Tidak hanya Barasuara, pengisi acaranya pun ada dari band-band mahasiswa seperti Volumeteer, Alvin & I, dan El Karmoya. Tidak ketinggalan penampilan Fire Dance sebagai pembuka acara tersebut. Selain music performance, ada juga food fest yang menyediakan berbagai stand kuliner. Acara ini juga bekerja sama dengan berbagai komunitas motor klasik yang peduli akan pendidikan di Jatinangor. Puti Chitara, salah satu personel band Barasuara berpesan dalam konsernya, “Terima kasih untuk panitia yang sudah membuat acara charity ini, semoga anak-anak didik bisa berkembang seperti kita”. Harapan seluruh panitia adalah adanya kepedulian masyarakat, baik penduduk asli maupun mahasiswa untuk peduli dengan kondisi pendidikan di Jatinangor dan sekitarnya. (abdulrizalll)

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Lainnya

Inspirasi Budaya Padjadjaran